Translate This Page

Tuesday, November 22, 2011

Steps: 'Minta' Gambar/Foto Di Situs Yang "Not Allow To Right-Click"

Cara ini saya dapetin waktu saya mau nge-save sebuah gambar di sebuah situs (lupa lagi situsnya apa). Saya lagi butuh banget gambar itu tapi situs itu nggak membolehkan pengaksesnya buat melakukan perintah right-click. Kadang sebal juga kalo hal kayak gini udah terjadi. Tapi naluri seorang downloader itu emang maunya ngedownload dan nyomot terus, jadi berbagai cara dilakukan supaya bisa dapetin file yang dia pengen. Inget dulu ketika permulaan file berekstensi *.flv jadi gem langka dan buat download-nya cukup ribet karena harus pake downloader dan fetcher? Sampe akhirnya datanglah orang yang membuat situs keepvid dan mediaconverter.

Nah, untuk yang ingin 'minta' file gambar yang di-lock karena alasan tidak diperbolehkan right-click, sebenernya ada caranya. Ya, bisa dibilang ini sedikit criminal tapi saya rasa nggak juga karena mau nggak mau udah banyak orang yang ngerti juga prosedur ini dan fotonya bobol ke publik (hehe). Buat yang belum tau saya kasih tau langkah-langkahnya:
  • Cara ini sebenernya bisa dilakukan di semua browser. Tapi saya pake Mozilla Firefox karena lebih gampang dan nggak begitu ngeribetin. Semua versi Mozilla bisa dipake kok.
  • Buka situs dimana situs tersebut nggak memperbolehkan perintah right-click. Banyak kok situs-situs yang seperti itu, biasanya menghindari penggunanya ngopi-ngopi foto-foto ber-copyright atau menghindari penggunanya ngebuka tab baru dari link yang ada. Sebagai contoh disini saya coba buka mm.search.nate.com, sebuah situs photo gallery yang mencakup foto-foto artis-artis atau musisi Korea.
  •  Klik di salah satu gambar yang mau kita download. Sebagai contoh saya mau 'minta' salah satu gambar/foto Sandara.
  • Setelah di-klik, situs ini secara otomatis akan ngebuka pop-up baru dimana kita bisa ngeliat gallery foto-fotonya lebih simpel lagi beserta photo-viewer. Disini, kita bisa mulai kriminal-nya.
  • Klik kanan di area kosong di gallery bar di kiri. Setidaknya, di sebuah situs ada satu area dimana perintah right-click masih bisa dilakukan. Biasanya di area-area yang dianggap nggak penting atau nggak mengandung 'harta' buat downloader. Klik kanan dan pilih opsi 'view page info'. Nanti bakalan keluar pop-up menu seperti ini:
  • Di pop-up menu tersebut, pilih tab 'Media'. Setelah di-klik tab tersebut, bakalan muncul sebuah list dengan sebuah previewer dibawahnya. Nah, disinilah dibeberin media-media yang ada di situs tersebut. Semisal, situs tersebut sebuah photo gallery, maka gambar-gambarnya dibeberin disini.
  • Nah, buat dapetin gambar yang kita mau, disini dibutuhkan kesabaran dan ketelitian. Di list link-link tersebut ada salah satu file gambar yang kita inginkan. Caranya, telusuri aja link-link yang ada dan previewer di bawah ngebantu penelusuran kita. Setelah kita dapet gambar yang kita inginkan, tinggal klik Save As.., lalu simpan file-nya dengan save as type-nya All Files dan ketika menyimpan, jangan lupa cantumin ekstensi file-nya. Contohnya ketika nge-save, ketiknya gini: blablabla.jpg atau blablabla.png
Tinggal klik tombol Save As...
Jangan lupa cantumkan ekstensi
  •  Dan, tadaa! Satu kebaikan 'kriminal' telah selesai dilakukan :D

Tips: Ketika mau 'minta' gambar yang lain yang ada di gallery bar tersebut, klik dulu gambar yang ada di gallery bar, baru lakukan langkah ke-4 sampe akhir. Karena kalau kita nggak nge-klik dan nge-load gambar tersebut, yang kita dapet bakalan thumbnail-size aja. Kalo di-klik dulu, kita bisa dapetin gambar dengan ukuran yang lebih besar dan kualitas lebih bagus. Beberapa type gambar seperti *.gif juga harus diperhatikan dalam penyimpanan. Jangan sampe salah ngetik ekstensi. Dan ada juga gambar yang di-upload dalam format embed (*.swf), dan untuk yang ini mohon maaf sekali kalaupun di download dibukanya di Quicktime atau Flash Player.

Trik ini bisa dipake di situs-situs lain juga kok yang melarang perintah right-click. Biasanya, right-click dilarang pada media-media seperti link, gambar, lagu, dan sebagainya. Tapi kalau digunakan di background biasanya masih bisa. Lakukan right-click buat mengakses menu 'view page info' di background situs, atau lewat browser, klik menu Tools, lalu klik Page info.

Semoga membantu :)

No comments:

Post a Comment

Post some comments, maybe a word two words or a long long paragraph :)